HeadlineNasional

Marissa Haque Meninggal, Semasa Hidup Konsen Terhadap Edukasi Halal

2435
×

Marissa Haque Meninggal, Semasa Hidup Konsen Terhadap Edukasi Halal

Sebarkan artikel ini
Marissa Haque
Almarhumah Marissa Haque (foto: istimewa)

JAKARTA, Kanal Berita – – Innalillahi wa inna ilaihi rojiun. Artis Marissa Grace Haque sekaligus ibunda aktivis Marsha Chikita Fawzi dikabarkan meninggal di Jakarta pada Rabu (2/10/2024) dini hari WIB. Almarhum Marissa adalah istri dari mantan aktor Ikang Fawzi.

“Duka cita mendalam atas kepergian dari Marissa Haque, Ibunda dari Chiki dan Bella Fawzi, istri dari Ikang Fawzi. Wafat dini hari tadi sekitar pukul 02.00,” dilansir dari republika.co.id. (2/10/2024)

Selain dikenal artis dan penulis buku, Marissa semasa hidupnya pernah juga masuk ke politik. Kepergian mantan aktris dan legislator ini membuat banyak pihak terkejut. Sebab, tak ada kabar Marissa menderita sakit sebelumnya.

Salah satu yang menyampaikan keterkejutan adalah CEO Halal Corner Aisha Maharani. Dalam unggahannya di Instagram pada Rabu pagi, Aisha mengaku sangat kaget mendengar kabar Marissa telah berpulang.

Aisha punya kenangan baik tentang Marissa. Sebab, sosok yang pernah menjadi legislator ini dinilai sangat mendukung para penggiat halal dalam memberikan informasi, edukasi, konsultasi, dan advokasi mengenai produk halal

“Mba Icha, saya sebut beliau begitu, sangat konsen dengan halal, kami sama-sama pernah “berisik” saat pasal-pasal omnibus law tentang halal, yang kami pikir melenceng,” tulis Aisha di Instagram-nya.

“Beliau sosok yang sangat peduli dengan kebenaran dan berani melawan apa yang tidak benar. Semoga Allah merahmati beliau atas amal-amal sholehnya. Saya kehilangan satu lagi teman pejuang halal dan teman diskusi tentang halal,” lanjut Aisha pada unggahan yang juga menampilkan skrinsyut percakapannya di WA dengan Marissa tentang Halal Corner.

Aisha kemudian mendoakan keluarga Marissa diberikan kesabaran dan kelapangan hati. Ia berdoa dipertemukan dengan Marissa di surga nantinya.

Marissa adalah alumnnus Fakultas Hukum Universitas Trisakti dalam bidang hukum perdata. Ia kemudian menamatkan studi S2 dalam bidang bahasa anak tuna rungu di Universitas Katolik Atma Jaya. Marissa juga lulus sebagai magister administrasi bisnis (MBA) di Fakultas Ekonomi dan Bisnis, Universitas Gajah Mada, Yogyakarta. Ia mendapat gelar doktor pada Februari 2012 dari Pusat Studi Lingkungan Institut Pertanian Bogor.

Ia terjun ke politik pada 2004 bersama PDIP. Pada 2007, Marissa pindah ke PPP. Terakhir pada 2012 sampai 2024, ia tercatat sebagai anggota PAN.

Example 300x600
Bisnis

Bulan Ramadan diyakini umat Islam menjadi bulan yang baik untuk memperbanyak amal dan kebaikan, demi meraih sebanyak-banyaknya pahala Tuhan. Selain itu bulan Ramadan juga menjadi sarana yang tepat untuk mempererat hubungan antar manusia, menanamkan nilai nilai moral dalam keluarga, sekaligus membentuk karakter yang baik kepada anak-anak agar memiliki rasa kepedulian terhadap sesama.

Hal inilah yang dilakukan Taro, makanan ringan legendaris yang telah 40 tahun menginspirasi berbagai generasi di Indonesia, dengan menghadirkan program Taro Hunt Ramadan (THR): Petualangan Berburu Kebaikan. Taro yang diproduksi PT FKS Food Sejahtera, menggelar Taro Rangers Family Adventure dengan mengundang semua kalangan mulai dari anak-anak, para orang tua serta puluhan anak yatim piatu.

Ratusan anak bermain dan belajar sambil bertualang bersama melalui kegiatan experiential learning yang sangat seru di sebuah wahana bermain Youreka, di dalam mal Kuningan City, Jakarta Selatan, hari Sabtu (15/3) lalu. Bagi para orang tua, Taro yang juga menggandeng Parentalk mengadakan seminar dan talkshow mengenai pendidikan dan pengasuhan anak dengan mengangkat tema tentang “5 Dasar Budi Pekerti Berpetualang Bersama Anak.”

Zakat Fitrah
Headline

(FUUI) menyoroti praktik pengelolaan zakat fitrah yang selama ini terjadi di masyarakat. Melalui ketuanya, KH Athian Ali M.Dai, FUUI menekankan perbedaan fundamental antara zakat fitrah dan zakat maal, terutama dalam hal penyaluran dan peran amilin (pengelola zakat).

Lantik Dubes
Headline

Presiden Prabowo Subianto melantik 31 duta besar luar biasa dan berkuasa penuh (dubes LBBP) Republik Indonesia (RI) untuk negara sahabat, Senin (24/03/2025) di Istana Negara, Jakarta.