HeadlineNasional

KTT APEC Jadi Lawatan Luar Negeri Perdana Presiden Prabowo

75
×

KTT APEC Jadi Lawatan Luar Negeri Perdana Presiden Prabowo

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, Kanal Berita –  Presiden Prabowo Subianto akan melakukan lawatan luar negeri perdananya dengan menghadiri Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) APEC yang akan digelar di Lima, Peru pada pertengahan November mendatang. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh juru bicara Kementerian Luar Negeri, Rolliansyah Soemirat, pada Kamis kemarin.

“Benar bahwa Bapak Prabowo akan menghadiri KTT APEC di Peru. Setelah itu, beliau akan melanjutkan perjalanan ke KTT G20 di Rio de Janeiro,” ungkap Rolliansyah.

KTT APEC tahun ini akan mengusung tiga prioritas utama, dengan fokus pada perdagangan dan investasi untuk pertumbuhan yang inklusif dan terkoneksi. Digitalisasi dan pertumbuhan berkelanjutan juga akan menjadi agenda utama dalam pertemuan tersebut.

“Tema-tema yang diangkat dalam KTT APEC sejalan dengan program prioritas pemerintah Indonesia,” jelas Rolliansyah. Ia menambahkan bahwa Presiden Prabowo dijadwalkan akan melakukan sejumlah pertemuan bilateral dengan para pemimpin negara lain di sela-sela KTT APEC dan G20, meskipun detail pembahasan masih dalam tahap persiapan.

APEC sendiri merupakan forum ekonomi yang beranggotakan 21 negara kawasan Asia-Pasifik, termasuk Amerika Serikat dan Tiongkok, serta enam negara anggota ASEAN yakni Brunei Darussalam, Filipina, Malaysia, Singapura, Thailand, dan Vietnam. Indonesia merupakan salah satu negara pendiri forum ini.

Pada KTT APEC tahun lalu yang diselenggarakan di San Francisco, mantan Presiden Joko Widodo yang hadir dalam forum tersebut membawa perhatian para peserta terhadap krisis Gaza. Forum APEC sendiri bertujuan untuk memastikan kelancaran perdagangan dan investasi lintas batas di kawasan Asia-Pasifik.

Example 300x600
Bisnis

Bulan Ramadan diyakini umat Islam menjadi bulan yang baik untuk memperbanyak amal dan kebaikan, demi meraih sebanyak-banyaknya pahala Tuhan. Selain itu bulan Ramadan juga menjadi sarana yang tepat untuk mempererat hubungan antar manusia, menanamkan nilai nilai moral dalam keluarga, sekaligus membentuk karakter yang baik kepada anak-anak agar memiliki rasa kepedulian terhadap sesama.

Hal inilah yang dilakukan Taro, makanan ringan legendaris yang telah 40 tahun menginspirasi berbagai generasi di Indonesia, dengan menghadirkan program Taro Hunt Ramadan (THR): Petualangan Berburu Kebaikan. Taro yang diproduksi PT FKS Food Sejahtera, menggelar Taro Rangers Family Adventure dengan mengundang semua kalangan mulai dari anak-anak, para orang tua serta puluhan anak yatim piatu.

Ratusan anak bermain dan belajar sambil bertualang bersama melalui kegiatan experiential learning yang sangat seru di sebuah wahana bermain Youreka, di dalam mal Kuningan City, Jakarta Selatan, hari Sabtu (15/3) lalu. Bagi para orang tua, Taro yang juga menggandeng Parentalk mengadakan seminar dan talkshow mengenai pendidikan dan pengasuhan anak dengan mengangkat tema tentang “5 Dasar Budi Pekerti Berpetualang Bersama Anak.”