Pendidikan

Peningkatan Kapasitas SDM Pengelola Perpustakaan Sekolah Dasar di Jakarta Selatan

463
×

Peningkatan Kapasitas SDM Pengelola Perpustakaan Sekolah Dasar di Jakarta Selatan

Sebarkan artikel ini

JAKARTA, Kanal Berita – Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) pengelola perpustakaan sekolah dasar, Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Administrasi Jakarta Selatan menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) bagi para pengelola perpustakaan SD pada tanggal 25 dan 26 September 2024, pukul 08.00-15.00 WIB.

Kegiatan ini dilaksanakan di kantor Suku Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Administrasi Jakarta Selatan dan diikuti oleh total 110 peserta yang terdiri dari pengelola perpustakaan sekolah dasar

di wilayah Jakarta Selatan. Pada hari pertama, 25 September 2024, sebanyak 55 peserta dari wilayah Jakarta Selatan 1 hadir dalam pelatihan ini. Sedangkan pada hari kedua, 26 September 2024, sebanyak 55 peserta lainnya yang berasal dari wilayah Jakarta Selatan 2 turut berpartisipasi. Tujuan dari Bimtek ini adalah untuk meningkatkan kapasitas dan kemampuan para pengelola perpustakaan sekolah dasar, sehingga mampu mengelola perpustakaan secara profesional dan sesuai dengan standar nasional. Materi yang diberikan mencakup pengelolaan perpustakaan, standar nasional perpustakaan, pembuatan Nomor Pokok Perpustakaan, materi akreditasi perpustakaan sekolah, serta pengisian aplikasi SIPAPI.

Kegiatan ini menghadirkan narasumber dari Perpustakaan Nasional yang memberikan materi berbeda-beda dan sesuai dengan kebutuhan para peserta. Dengan adanya bimbingan ini, diharapkan para pengelola perpustakaan dapat menerapkan pengetahuan dan keterampilan 

yang diperoleh untuk meningkatkan kualitas layanan perpustakaan di sekolah masing-masing. Para peserta tampak sangat antusias mengikuti kegiatan ini, dan diharapkan ilmu yang telah disampaikan oleh para narasumber dapat bermanfaat dan diterapkan dengan baik dalam pengelolaan perpustakaan sekolah dasar di wilayah Kota Administrasi Jakarta Selatan.

Example 300x600
Bisnis

Bulan Ramadan diyakini umat Islam menjadi bulan yang baik untuk memperbanyak amal dan kebaikan, demi meraih sebanyak-banyaknya pahala Tuhan. Selain itu bulan Ramadan juga menjadi sarana yang tepat untuk mempererat hubungan antar manusia, menanamkan nilai nilai moral dalam keluarga, sekaligus membentuk karakter yang baik kepada anak-anak agar memiliki rasa kepedulian terhadap sesama.

Hal inilah yang dilakukan Taro, makanan ringan legendaris yang telah 40 tahun menginspirasi berbagai generasi di Indonesia, dengan menghadirkan program Taro Hunt Ramadan (THR): Petualangan Berburu Kebaikan. Taro yang diproduksi PT FKS Food Sejahtera, menggelar Taro Rangers Family Adventure dengan mengundang semua kalangan mulai dari anak-anak, para orang tua serta puluhan anak yatim piatu.

Ratusan anak bermain dan belajar sambil bertualang bersama melalui kegiatan experiential learning yang sangat seru di sebuah wahana bermain Youreka, di dalam mal Kuningan City, Jakarta Selatan, hari Sabtu (15/3) lalu. Bagi para orang tua, Taro yang juga menggandeng Parentalk mengadakan seminar dan talkshow mengenai pendidikan dan pengasuhan anak dengan mengangkat tema tentang “5 Dasar Budi Pekerti Berpetualang Bersama Anak.”

Kegiatan Ramadhan
Headline

Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Bandung melalui Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Islam (LPPI) kembali menggelar rangkaian kegiatan Ramadhan 1446 H yang diisi dengan berbagai program edukatif dan spiritual. Agenda tahunan ini akan berlangsung sepanjang bulan suci dengan program utama berupa Mentoring Pengajian Ramadhan bagi karyawan yang diselenggarakan pada 10-20 Ramadhan atau bertepatan dengan 10-20 Maret 2025.

Libur Idul Fitri
Headline

Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan kebijakan libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M untuk siswa sekolah yang akan berlangsung selama kurang lebih 20 hari. Kebijakan ini disampaikan langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar dalam konferensi pers setelah mengikuti Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Kesiapan Pengamanan Idulfitri 1446 H/2025 M di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK-PTIK), Jakarta, Senin (10/3/2025).