Pendidikan

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

86
×

Tim Dosen Tel-U Raih Best Paper Award di IEEE Conference 2024: Angkat Kearifan Lokal dalam Pencegahan Disinformasi

Sebarkan artikel ini

BANDUNG, Kanal Berita – Tim dosen Telkom University (Tel-U) berhasil meraih penghargaan Best Paper Award dalam konferensi internasional IEEE Conference yang diselenggarakan di Washington D.C. pada 14-15 Oktober 2024. Konferensi ini mengusung tema Digital Platforms and Societal Harms, menjadi panggung bagi para peneliti dari berbagai negara untuk mengangkat berbagai isu terkait dampak digitalisasi pada masyarakat.

Tim dosen dari Fakultas Komunikasi dan Ilmu Sosial (FKS) Tel-U yang terdiri dari Tim Dosen yaitu Dr. Catur Nugroho, Rizca Haqqu, Chairunnisa Widya Priastuty, Astri Wulandari, Jasmine Alya Pramesthi dan Mahasiswa S2 Ilmu Komunikasi, Zalfa Qathrunnada, mendapatkan penghargaan Best Paper Award dengan penelitian berjudul ‘Prevention of Disinformation Dissemination Based on Local Wisdom: Case Study of The Mystical Sect Perjalanan West Java Indonesia’.

Dr. Catur Nugroho, dalam wawancaranya dengan tim Humas Tel-U pada 4 November 2024, menjelaskan bahwa penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi bagaimana komunitas Aliran Kebatinan “Perjalanan” (AK Perjalanan), yang berbasis di Kabupaten Bandung, Jawa Barat, menghadapi tantangan penyebaran disinformasi yang banyak muncul melalui media sosial. Disinformasi dianggap sebagai ancaman serius yang berpotensi memicu perpecahan, kerugian finansial, hingga ketidakstabilan sosial.

“Masalah disinformasi bukan hanya menghalangi kebenaran informasi, tetapi juga menimbulkan kesalahpahaman yang berujung pada perpecahan di masyarakat, hal ini yang kita identifikasi bagaimana masyarakat tersebut menghadapi tantangan teknologi ini” ujarnya.
Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus, yang mendalami model pencegahan penyebaran disinformasi berbasis nilai kearifan lokal. Hasilnya menunjukkan bahwa partisipasi aktif dari komunitas AK Perjalanan, memberikan kemudahan berkomunikasi dan kejelasan dalam mengklarifikasi berita di kalangan masyarakat. Loyalitas yang tinggi di antara anggota AK Perjalanan turut membangun rasa saling percaya dan kesadaran akan bahaya disinformasi yang tersebar di media digital.

Meski begitu, Dr. Catur mengakui bahwa tantangan utama bagi komunitas ini adalah adanya pergeseran budaya yang dipicu oleh kemajuan teknologi dan media digital, yang bisa menyebabkan kesenjangan antar generasi dalam menghadapi disinformasi.


“Formulasi model penanggulangan disinformasi berbasis kearifan lokal ini menawarkan pendekatan yang kasuistik dan spesifik sesuai dengan kondisi komunitas tertentu,” tambahnya.
Prestasi ini menjadi bukti komitmen Tel-U dalam mengembangkan penelitian yang relevan dengan kebutuhan masyarakat, sekaligus memberikan kontribusi nyata dalam mengatasi permasalahan sosial melalui pendekatan inovatif berbasis kearifan lokal.
(Penulis: Abdullah Adnan, Editor: Adrian Wiranata)

Example 300x600
Bisnis

Bulan Ramadan diyakini umat Islam menjadi bulan yang baik untuk memperbanyak amal dan kebaikan, demi meraih sebanyak-banyaknya pahala Tuhan. Selain itu bulan Ramadan juga menjadi sarana yang tepat untuk mempererat hubungan antar manusia, menanamkan nilai nilai moral dalam keluarga, sekaligus membentuk karakter yang baik kepada anak-anak agar memiliki rasa kepedulian terhadap sesama.

Hal inilah yang dilakukan Taro, makanan ringan legendaris yang telah 40 tahun menginspirasi berbagai generasi di Indonesia, dengan menghadirkan program Taro Hunt Ramadan (THR): Petualangan Berburu Kebaikan. Taro yang diproduksi PT FKS Food Sejahtera, menggelar Taro Rangers Family Adventure dengan mengundang semua kalangan mulai dari anak-anak, para orang tua serta puluhan anak yatim piatu.

Ratusan anak bermain dan belajar sambil bertualang bersama melalui kegiatan experiential learning yang sangat seru di sebuah wahana bermain Youreka, di dalam mal Kuningan City, Jakarta Selatan, hari Sabtu (15/3) lalu. Bagi para orang tua, Taro yang juga menggandeng Parentalk mengadakan seminar dan talkshow mengenai pendidikan dan pengasuhan anak dengan mengangkat tema tentang “5 Dasar Budi Pekerti Berpetualang Bersama Anak.”

Kegiatan Ramadhan
Headline

Universitas ‘Aisyiyah (Unisa) Bandung melalui Lembaga Pengkajian dan Pengamalan Islam (LPPI) kembali menggelar rangkaian kegiatan Ramadhan 1446 H yang diisi dengan berbagai program edukatif dan spiritual. Agenda tahunan ini akan berlangsung sepanjang bulan suci dengan program utama berupa Mentoring Pengajian Ramadhan bagi karyawan yang diselenggarakan pada 10-20 Ramadhan atau bertepatan dengan 10-20 Maret 2025.

Libur Idul Fitri
Headline

Kementerian Agama (Kemenag) mengumumkan kebijakan libur Hari Raya Idul Fitri 1446 H/2025 M untuk siswa sekolah yang akan berlangsung selama kurang lebih 20 hari. Kebijakan ini disampaikan langsung oleh Menteri Agama Nasaruddin Umar dalam konferensi pers setelah mengikuti Rapat Koordinasi Lintas Sektoral Kesiapan Pengamanan Idulfitri 1446 H/2025 M di Sekolah Tinggi Ilmu Kepolisian (STIK-PTIK), Jakarta, Senin (10/3/2025).